Asap Knalpot Memutih dan Keborosan Oli


Asap Knalpot Memutih dan Keborosan Oli

Kejadian ini terkadang tak disadari oleh pengguna mobil, dari asap knalpot memutih dan keborosan oli. Bengkel Tekno tau penyebab mengapa hal ini terjadi pada mobilmu.

Hal ini terjadi diakibatkan keusan pada ring piston, ring piston merupakan komponen mobil yang memiliki masa kerja dan keawetan yang cukup lama. Ring piston tersebut tidak akan mudah rusak ataupun aus, akan tetapi hal ini perlu diwaspadai oleh pengguna mobil. Karena jika kejadian ini terjadi akan menimbulkan penurunan pada performa mobil dan yan terutama yaitu menyebabkan polusi udara yang sangat berlebihan.

Keausan ring piston adalah kondisi dimana bagian samping dari ring mengalami pengikisan. Pengikisan ini, akan memperkecil diameter total dari ring, sehingga, celah pada silinder akan semakin melebar. Berikut adalah tanda-tanda ring piston sedang bermasalah (menurut google) :

  1. Oli Mesin Yang Cepat Habis, ring piston berfungsi untuk merapatkan jarak antara piston dan blok silinder supaya oli tidak masuk ke ruang bahan bakar. Tetapi ketika terjadi keausan pada ring piston itu akan memudahkan oli masuk keruang bahan bakar disaat ring piston bekerja naik turun. Pergerakan dari fungsi kerja ring piston menyebabkan gejolak pada bak oli, sehingga disaat gejolak itu ada itu adalah celah untuk oli dapat masuk ke ruang bahan bakar. Sehingga oli yang masuk ke ruang bahan bakar ikut terbakar, sehingga menimbulkan pengurangan oli pada bak oli.
  2. Keluarnya Asap Putih Dari Knalpot, hal ini sering terjadi ketika ada permasalahan pada ring piston. Akan tetapi, masih banyak juga pengguna mobil yang tidak sadar bahwa mobil yang dikendarainya mengeluarkan asap putih hingga kebiruan. Dan yang lebih parahnya lagi, bahkan pengguna mobil tersebut masih banyak yang tidak mengetahui penyebab keluarnya asap putih tersebut dari knalpot. Hal ini terjadi karena ausnya ring piston. Mengapa ring piston sampai aus seperti itu? Karena oli yang telah masuk ke ruang bahan bakar, disaat ring piston tidak dapat bekerja dengan baik.
  3. Suara Mesin Yang Terdengar Sedikit Kasar, pada umumnya mesin yang sehat adalah mesin yang mengeluarkan suara halus. Tetapi jika mesin terdengar kasar, itu berarti adanya kerusakan pada bagian dalam mesin tersebut. Mesin terdengar kasar itu diakibatkan karena ring piston yang aus sehingga tidak adanya pelumas disaat ring piston tersebut berkerja.

Ketika asap knalpot memutih dan keborosan oli terjadi pada mobilmu, silahkan langsung memeriksa keadaan mobilmu seperti tanda-tanda yang elah diberitahu diatas. Bengkel Teknopun dapat mengantisipasi agar mobilmu tidak terjadi seperti itu.

Bengkel Tekno memiliki fasilitas dan pelayanan yang diperuntukan bagi setiap pelanggan setia kami. Untuk info lebih lanjut silahkan kunjungi website kami di https://teknobodyrepair.id/

2 thoughts on “Asap Knalpot Memutih dan Keborosan Oli

Write your comment Here

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com