Cara Mendempul Dengan Benar Versi Bengkel Tekno


Cara Mendempul Dengan Baik dan Benar

Sering kali kita mengalami hal yang tidak kita ketahui tentang adanya lecet atau goresan pada bodi mobil kita, sebelum menggunakan mobil terkadang kita mengecek keadaan sekitar bodi mobil apakah terdapat goresan atau lecet. Saat kita mengeceknya ternyata tidak ada goresan atau lecet pada sekita bodi mobil, akan tetapi setelah digunakan dan kita kembali mengeceknya ternyata terdapat goresan atau lecet pada sekitar bodi mobil kita tanpa kita sadar diakibatkan apa lecet dan goresan yang ada. Kami Bengkel Tekno akan membantu memberikan solusi tentang cara mendempul dengan baik dan benar versi bengkel tekno.

Saat ini pasaran untuk harga pendempulan 1 panel sekitar Rp 300.000,- dan untuk pengevatan 1 bodi mobil sekitar Rp 4.000.000,-, harga tersebut adalah harga yang terdapat dipasaran saat ini. Mahal? memang seperti itu, karena 2 hal ini tidaklah mudah dalam pengerjaannya dan alat-alat yang digunakanpun bukan alat-alat yang sembarang akan tetapi menggunakan alat yang berstandarisasi untuk sebuah bengkel cat mobil. Memang bisa jika menggunakan alat-alat yang tidak memiliki standarisasi untuk sebuah bengkel cat mobil, tapi bisa kami pastikan hasil yang dihasilkanpun sangatlah tidak berkualitas dan tidak akan memberikan kepuasan untuk pelanggan.

Jika pada saat mobil kamu memang diharuskan untuk mendapatkan body repaint akan tetapi kamu tidak memiliki ekonomi yang memadai, ada solusi untuk kamu dalam pendempulan. Bengkel Tekno akan membantu memberikan informasi tentang langkah-langkah mendempul secara baik dan benar. Sebelumnyamenurut wikipedia definisi dari dempul ini sendiri adalah Pendempulan bertujuan untuk mendasari pengecatan, maratakan dan menghaluskan bidang kerja serta menambal bidang kerja yang tergores ataupun penyok.

  1. Pastikan bodi mobil benar-bnar bersih, jika memang terdapat karat disekitar bodi mobil. Segeralah bersihkan dengan menggunakan pembersih karat dan amplas.
  2. Pastikan bagian bodi yang ingin didempul memiliki tekstur yang lurus atau sesuai dengan bodi standar pada mobil tersebut. Akan tetapi jika terdapat penyok segeralah perbaiki dengan Palu khusus untuk perbaikan suatu bodi mobil.
  3. Bersihkan kembali bagian-bagian mobil yang telah rata.
  4. Siapkan cat basic yang telah tercampur dengan thiner dengan ukuran 1:1, karena hanya untuk lapisan awal sehingga ukuran bahan campurannya harus sama.
  5. Lakukan pengecatan dasar pada bagian yang ingin didempul.
  6. Siapkan dempul sesuai dengan kebutuhan (ada 3 macam dempul, yaitu : Plamir, Plastik dan Buatan) Jangan lupa juga untuk menyiapkan skrap untuk meratakan dempul.
  7. Oleskan dempul pada bodi yang ingin didempul, ratakan dempulan tersebut menggunakan skrap hingga merata tanpa ada gumpalan.
  8. Tunggu hingga dempul kering, dan setelah itu amplaslah dempul yang tadi telah dilakukan pada tahap sebelum ini. Pastikan ukuran dempul itu sama rata dengan bodi sekitarnya. Karena jika hasil amplasan dempul tidak merata, bodi mobilpun akan terlihat tidak bagus.
  9. Lakukan pendempulan ulang untuk bodi yang masih tidak rata atau yang belum didempul.
  10. Keringkan kembali, dan setelah itu amplas lagi hingga merata dengan bodi sekitar.
  11. Yang terkahir adalah, bersihkan semua bagian yang terdempul dengan menggunakan sabun yang dikhususkan untuk mobil, bilas hingga bersih tanpa ada sisa sabun dan keringkan.

Setelah semua tahap diatas dilakukan, mobilpun sudah siap untuk melanjuti tahap selanjutnya yaitu pengecatan, Bengkel Tekno mempercayai Cat Roberlo untuk digunakan sebagai bahan cat untuk proses pengecatan bodi-bodi mobil. Karena cat Roberlo memiliki kualitas cat yang sangatlah bagus dan juga kualitas warna yang dimiliki oleh cat Roberlo sangatlah terang dan pekat.

Kesimpulannya setelah Bengkel Tekno memberikan informasi tentang cara mendempul dengan baik dan benar, ketika kamu tidak memiliki biaya yang cukup untuk membawa mobilmu ke bengkel jangan khawatir. Kamu dapat mengikuti langkah-langkah diatas, dan sediakan barang-barang yang dibuthkan. Akan tetapi memang tidak dapat dipungkiri, pengerjaan pendempulan yang dikerjakan oleh suatu bengkel profesional seperti Bengkel Tekno, pasti akan lebih terjamin rapih dan memberikan kepuasan yang bagus terhadap pelanggan setia bengkel tersebut.

Bengkel Tekno akan memberikan harga dan kualitas yang sepadan bagi setiap pelanggan kami, karena kepuasan pelanggan adalah prioritas kami. Jadi bagaimana? Apakah kamu tertarik untuk membawa mobilmu ke Bengkel Tekno? Jangan ragu untuk membawa mobilmu ke Bengkel Tekno, untuk info lebiih lanjut mengenai Bengkel Tekno, kamu semua dapat mengunjungi website kami di https://teknobodyrepair.id/

Write your comment Here

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com