Ini Dia Cara Merawat Kaca Mobil Saat Musim Hujan

Pemilik mobil sebaiknya tidak malas mencuci kendaraannya setelah berkendara dalam kondisi hujan. Jika terkena air hujan, segera bilas dengan air sesampainya di rumah dan lap hingga benar-benar kering. Timbulnya jamur pada kaca mobil juga bisa disebabkan kondisi cuaca ketika mencuci mobil. Jika mencuci mobil saat cuaca sedang panas, air yang menempel pada kaca menjadi cepat kering sebelum sempat dibersihkan.

Jika kaca mobil sudah terlnjur berjamur? Bisa dihilangkan dengan menggunakan pasta gigi, alkohol, pemutih pakaian, atau minuman bersoda. Caranya cukup oles bahan tersebut pada bagian kaca yang berjamur, lalu biarkan mengering. Bilas dengan air, kemudian lap dengan microfiber. Bisa juga gunakan obat khusus yang tak hanya mampu menghilangkan jamur, namun juga membuat air sulit menempel pada kaca karena obat tersebut memiliki sifat hydrophobic seperti air di daun talas.

Selama musim hujan, kaca mobil lebih mudah berembun karena adanya perbedaan suhu antara di dalam dan luar kabin. Cara paling mudah untuk mencegah timbulnya embun pada kaca adalah mematikan pendingin udara di dalam kabin.

Tips lainnya, jangan gunakan lap basah ketika membersihkan kaca bagian dalam. Selain itu, penggunaan karpet mobil juga harus diperhatikan. Pastikan karpet mobil selalu kering. Karena jika lembab, akan menimbulkan penguapan zat kimia jika mobil parkir di bawah sinar matahari. Sebaiknya gunakan karpet dengan bahan PVC coil murni agar tidak menimbulkan penguapan zat kimia yang bisa membuat kaca berembun.

Source: Google

Mau Tanya Estimasi Perbaikan Atau Cek Progress Perbaikan Download Aplikasi E-Tekno

Android: KLIK DISINI

IOS: KLIK DISINI

#GaransiSeumurHidup

#TestimoniBengkelTekno

#BengkelTekno

#BengkelBodyRepair

#bengkelmobil 

#GaransiSeumurHidup

#TestimoniBengkelTekno

#BengkelTekno

#BengkelBodyRepair

#bengkelmobil

Write your comment Here

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com