Keluarkan Badan Dari Sunroof Ternyata Bahaya, Ini Sebabnya!
Sunroof merupakan fitur penunjang mobil yang cukup digemari. Komponen bisa membuat sirkulasi udara lebih segar dan meningkatkan pencahayaan dalam kabin.
Banyak pemilik mobil sudah paham dengan fungsi sunroof, namun ada juga yang menyalahgunakan keberadaannya. Terbaru publik figur, Wika Salim yang mengeluarkan anggota badan dari sunroof ketika mobil bergerak di jalan tol.
Praktisi keselamatan berkendara Jusri Pulubuhu menilai perilaku itu bisa menimbulkan cedera fatal.
Jusri menyarankan, seharusnya penumpang duduk di kursinya dan memasang sabuk pengaman. Sebab, kata dia pengguna jalan tol tidak akan pernah tahu rintangan di depan seperti pohon atau benda lain yang berpotensi mengenai anggota badan.
Belum lagi ada potensi Anda terlempar keluar jika pengemudi melakukan manuver atau pengereman mendadak karena kondisi lalu lintas. Karena itu penumpang disarankan tidak melakukan aktivitas yang membahayakan dirinya.
“Ya makanya itu sangat membahayakan,” ucap Jusri saat dihubungi.
Jusri menegaskan mengeluarkan anggota tubuh melalui sunroof saat mobil dikendarai di jalan umum tidak dibenarkan. Ia membayangkan aksi itu bisa menimbulkan reaksi berlebih dari pengendara lain jika terjadi hal yang tidak diduga.
“Ya jelas misal dia kenapa-kenapa saat itu terus pengemudi lain [di belakangnya] melihat, ya bisa saja membuat panik. Risiko panik saat mengemudi apa salah satunya? Ya hilang kendali,” kata Jusri.
Source: CNN